LUMINASIA.ID, MAKASSAR - Toyota kembali memperkuat posisinya di pasar otomotif Indonesia, khususnya di wilayah Sulawesi,
Di tengah tantangan pasar otomotif yang menurun, Toyota tetap menunjukkan komitmennya dalam menyediakan solusi mobilitas ramah lingkungan yang andal untuk masyarakat Indonesia.
Meskipun pasar otomotif Sulawesi mengalami penurunan signifikan hingga 15 persen dibandingkan tahun sebelumnya, Toyota berhasil mencatatkan kinerja yang positif.
Bansar Maduma, selaku Area General Manager Toyota Astra Motor, mengungkapkan bahwa GIIAS Makassar 2025 adalah momentum penting bagi Toyota untuk menunjukkan peran daerah dalam mendorong mobilitas ramah lingkungan.
"Kami ingin memperluas pemahaman bahwa setiap daerah memiliki peran penting dalam perjalanan menuju mobilitas yang lebih berkelanjutan," kata Bansar. "Melalui pendekatan Multi-Pathway, Toyota menyediakan berbagai pilihan mobilitas ramah lingkungan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat di wilayah Indonesia Timur."
Suliadin, Marketing General Manager Kalla Toyota, menambahkan bahwa meskipun pasar otomotif menghadapi berbagai tantangan, Toyota tetap mencatatkan pertumbuhan yang menggembirakan.
Di tengah penurunan pasar secara umum, Toyota di area Kalla mencatatkan penjualan 16.500 unit, dengan pangsa pasar yang semakin kokoh, mencapai 39,7% hingga Oktober 2025. Pencapaian ini mencerminkan pertumbuhan sebesar 8% dibandingkan tahun sebelumnya.
"Meskipun pasar otomotif mengalami penurunan hingga 15%, kami bangga Toyota terus berkembang di area Kalla. Kami terus menjadi pemimpin pasar di wilayah ini," ungkap Suliadin.
Tema ini dibagi dalam tiga zona utama yang menarik. Zona pertama, Beyond Zero Zone, menampilkan visi Toyota tentang masa depan mobilitas yang ramah lingkungan.
Zona kedua, Gazoo Racing Zone, memperlihatkan semangat motorsport dan performa tinggi Toyota.
Zona ketiga, Commercial Zone, menawarkan solusi kendaraan niaga yang dapat diandalkan untuk bisnis.
Tak hanya menampilkan produk unggulan, Toyota juga menghadirkan berbagai aktivitas menarik, termasuk permainan berhadiah dan kesempatan untuk mencoba GR Simulator yang semakin memeriahkan suasana.
Selama event berlangsung, Toyota menawarkan berbagai program penjualan yang sangat menarik.
Beberapa penawaran antara lain Special Rate mulai dari 0 persen, 73 Grandprize menarik, 10 Voucher Liburan khusus untuk konsumen yang melakukan pemesanan kendaraan (SPK), dan Emoney untuk 50 downloader pertama di event ini.

