Luminasia, Jakarta — Penyanyi Aura Kasih akhirnya buka suara terkait isu yang menyeret namanya dalam dugaan perselingkuhan dengan Ridwan Kamil. Ia juga dikaitkan dengan dugaan pencucian uang dalam kasus korupsi pengadaan iklan Bank BJB.
Dilansir CNN Indonesia, kuasa hukum Aura Kasih, Yanti Nurdin, membantah seluruh tudingan tersebut. Menurutnya, kliennya saat ini memilih fokus pada persoalan perwalian anak dan tidak ingin menanggapi isu-isu yang beredar di media sosial.
“Kalau dari Mbak Aura, komentarnya cuma satu, semua itu enggak benar. Aura hanya fokus di perwalian anak saja,” ujar Yanti di Jakarta Selatan, Selasa (23/12), seperti dikutip dari detikhot.
Kuasa hukum Aura Kasih lainnya, Alexander Januar Gaodilliam, juga menyampaikan hal serupa. Ia mengatakan kliennya belum ingin memberikan tanggapan lebih jauh terkait isu di luar perkara perwalian anak.
“Kami fokuskan ke perwalian anak saja. Jadi, terkait gosip di luar sana, kami enggak banyak komentar dulu,” ujarnya.
Pihak Aura Kasih juga belum berencana melaporkan pihak-pihak yang menyebarkan isu tersebut. Menurut kuasa hukum, langkah hukum terhadap penyebar kabar tersebut belum menjadi prioritas saat ini.
“Masih dugaan dan belum pasti. Jadi, kami enggak banyak komentar, takut justru menimbulkan spekulasi,” tambah Alexander.
Nama Aura Kasih sebelumnya ramai diperbincangkan di media sosial setelah muncul kabar dugaan perselingkuhan Ridwan Kamil yang dikaitkan dengan isu perceraian rumah tangganya.
Diketahui, Atalia Praratya (Ibu Cinta) telah menggugat cerai Ridwan Kamil. Sidang perdana perceraian keduanya digelar pada Rabu (17/12) di Pengadilan Agama Kota Bandung, Jawa Barat.
Namun, baik Ridwan Kamil maupun Atalia Praratya tidak hadir secara langsung dalam sidang tersebut dan hanya diwakili oleh kuasa hukum masing-masing.

