Langsung ke konten
DuaSisi
  • HIBURAN
  • RAGAM
  • EKONOMI
  • VIRAL
  • PERISTIWA
  • SULSEL
  • EDUKASI
  • LIFESTYLE
  • OPINI DAN SENI
  • VIDEO
  • MAKASSAR
  • INDEKS
Beranda Sulsel

Wabup Gowa, Komisioner KPU Sulsel, dan KPU Gowa Hadiri Pemilihan Ketua OSIS SMA Negeri 20

Selasa, 30 September 2025 14:57
Editor: Hera
  • Bagikan
Wabup Gowa, Komisioner KPU Sulsel, dan Komisiner KPU Gowa Hadiri langsung pemilihan Ketua OSIS SMA Negeri 20 Gowa, Senin (29/9)

Wabup Gowa, Komisioner  KPU Sulsel, dan KPU Gowa Hadiri Pemilihan Ketua OSIS SMA Negeri 20

LUMINASIA.ID, GOWA -- Wakil Bupati Gowa, Darmawangsyah Muin, Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sulawesi Selatan, Hasruddin Husain dan Ketua Komisioner KPU Gowa, Fitrah Syahdanul,  menghadiri secara langsung pemilihan Ketua OSIS di SMA Negeri 20 Gowa, Senin (29/9). 

Darmawangsyah Muin memberikan apresiasi atas pelaksanaan pemilihan OSIS yang melibatkan langsung KPU sebagai pendamping. Ia menilai, kegiatan ini merupakan langkah luar biasa yang harus disyukuri bersama.

"Ini hal yang luar biasa dan patut kita syukuri. Kita bisa melihat dan bermimpi ke depan, bahwa demokrasi di negara kita, khususnya di Sulawesi Selatan dan Kabupaten Gowa, akan semakin baik. Hari ini kita melihat bagaimana pembelajaran demokrasi di lingkungan SMA bisa berjalan secara berkualitas," jelasnya. 

Ia berharap, kegiatan seperti ini akan menjadi pondasi pembelajaran demokrasi yang kuat bagi para siswa. Menurutnya, pemahaman sejak dini terhadap proses demokrasi akan berbuah hasil positif di masa mendatang.

"Anak-anakku sekalian, apa yang kalian lihat dan alami hari ini melalui pemilihan OSIS, kelak akan kalian tuai hasilnya. Ini adalah bagian dari proses pembelajaran demokrasi yang penting," tambahnya.

Darmawangsyah juga memberikan pesan kepada para calon Ketua OSIS yang mengikuti pemilihan agar menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi, seperti sportivitas dan integritas.

"Dalam berdemokrasi, yang menang jangan terlalu berbangga dan jumawa. Tetaplah rendah hati. Sementara yang kalah, jangan terlalu bersedih. Jadikan kekalahan itu sebagai cambuk untuk pemilihan ke depan. Proses ini harus menjadi pembelajaran dalam berorganisasi di lingkungan sekolah," pesannya.

Sementara itu, Komisioner KPU Provinsi Sulsel, Hasruddin Husain, mengungkapkan apresiasinya terhadap pelaksanaan pemilihan OSIS ini. Ia menilai kegiatan ini sebagai laboratorium demokrasi mini yang penting untuk penguatan pendidikan politik di kalangan pelajar.

"Kegiatan pendampingan pemilihan OSIS di Kabupaten Gowa ini sangat menarik. Kami dari KPU menyambut baik dan berharap ke depannya proses ini bisa menjadi laboratorium demokrasi yang terus dikembangkan," ujarnya.

Hasruddin menjelaskan bahwa pendampingan telah dilakukan selama satu bulan bersama KPU Kabupaten Gowa. Meskipun menghadapi sejumlah kendala, proses berjalan lancar dan memberikan banyak pelajaran bagi semua pihak.

"Kita berharap, pembelajaran pemilihan Ketua OSIS ini menjadi substansi utama dari proses demokrasi di sekolah. Para pemilih harus memahami seluruh tahapan, mulai dari sosialisasi, kampanye, pencalonan, hingga pengawasan pemilihan," tuturnya.

Kegiatan ini diharapkan menjadi contoh nyata edukasi politik bagi generasi muda, sekaligus membangun karakter demokratis sejak dini di lingkungan pendidikan. (hera)

Tags: darmawangsah muin kabupaten gowa pemilihan ketua osis sma 20 gowa KPU sulsel KPU gowa

Baca Juga

Gratis dan Bisa Kuliah Setahun di UIN, Masa Taaruf LPM Angkatan Kedua Diikuti 134 Mahasantri
Gratis dan Bisa Kuliah Setahun di UIN, Masa Taaruf LPM Angkatan Kedua Diikuti 134 Mahasantri
Diterjang Puting Beliung, 140 Rumah Di Borongrappo Mendapat Bantuan
Diterjang Puting Beliung, 140 Rumah Di Borongrappo Mendapat Bantuan
Di Biringbulu, Husniah Talenrang Kembali Ingatkan Program 15 Menit Mengaji Sebelum Belajar
Di Biringbulu, Husniah Talenrang Kembali Ingatkan Program 15 Menit Mengaji Sebelum Belajar
Di Bontonompo dan Bontonompo Selatan, 479 Penerima Manfaat Menerima Kartu Keluarga Sejahtera
Di Bontonompo dan Bontonompo Selatan, 479 Penerima Manfaat Menerima Kartu Keluarga Sejahtera
Kunjungan di Bajeng, Bupati Gowa Mendengar Keluhan Warga dan Mendistribusi Kartu Keluarga Sejahtera
Kunjungan di Bajeng, Bupati Gowa Mendengar Keluhan Warga dan Mendistribusi Kartu Keluarga Sejahtera
Dikunjungi Bupati, Petani Bajeng Barat Minta  Dibuatkan Saluran Irigasi
Dikunjungi Bupati, Petani Bajeng Barat Minta Dibuatkan Saluran Irigasi

Populer

  • 1
    Penyebab Pengantin Baru Tewas Saat Bulan Madu Terungkap, Ada Gas Elpiji Besar untuk Pemanas Air
  • 2
    Pengerjaan Jalur Alternatif Riverside Bukit Baruga-Laimena Resmi Dimulai, Target Uraikan Macet
  • 3
    Ayo Nobar Indonesia Vs Irak di Swiss-Belinn Panakkukang, Hanya Rp68 Ribu Gratis Snack dan Minum Sepuasnya
  • 4
    Presiden Prabowo Lantik Dewan Komisioner LPS Periode 2025 hingga 2030, Ini Daftar Namanya
  • 5
    Diantar Pakai Jolloro, 3.061 Siswa Dari 27 Sekolah di Pangkep Nikmati MBG

Ekonomi

  • TPAKD 2025 Fokus Perluas Inklusi Keuangan Daerah
    TPAKD 2025 Fokus Perluas Inklusi Keuangan Daerah
  • Kini Pakai XL SATU Kecepatan Bisa Capai 1Gbps, Harga Mulai Rp200 Ribuan
    Kini Pakai XL SATU Kecepatan Bisa Capai 1Gbps, Harga Mulai Rp200 Ribuan
  • Survei Stakeholder Jadi Bahan Evaluasi Strategi OJK Daerah
    Survei Stakeholder Jadi Bahan Evaluasi Strategi OJK Daerah

Peristiwa

  • Penyebab Pengantin Baru Tewas Saat Bulan Madu Terungkap, Ada Gas Elpiji Besar untuk Pemanas Air
    Penyebab Pengantin Baru Tewas Saat Bulan Madu Terungkap, Ada Gas Elpiji Besar untuk Pemanas Air
  • Tak Ada Toleransi untuk Kekerasan Seksual di Sekolah
    Tak Ada Toleransi untuk Kekerasan Seksual di Sekolah
  • Gerakan Sumbang Buku Diku, Dari Semangat Kemerdekaan, Melawan Lupa, Menumbuhkan Tradisi Membaca
    Gerakan Sumbang Buku Diku, Dari Semangat Kemerdekaan, Melawan Lupa, Menumbuhkan Tradisi Membaca
  • Beranda
  • Tentang Kami
  • Struktur
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Indeks
© 2024 - 2025 LUMINASIA.ID