Langsung ke konten
DuaSisi
jmsi sulsel
  • HIBURAN
  • RAGAM
  • EKONOMI
  • VIRAL
  • PERISTIWA
  • SULSEL
  • EDUKASI
  • LIFESTYLE
  • OPINI DAN SENI
  • VIDEO
  • MAKASSAR
  • INDEKS
Beranda Ragam

XLSMART Maksimalkan Jaringan 4G untuk MotoGP Mandalika 2025

Kamis, 2 Oktober 2025 18:35
Editor: Ina Maharani
  • Bagikan
XLSMART Maksimalkan Jaringan 4G untuk MotoGP Mandalika 2025

XLSMART Pastikan Jaringan Andal 4G untuk MotoGP Mandalika 2025

LUMINASIA.ID - PT XLSMART Telecom Sejahtera (XLSMART) memastikan jaringan telekomunikasi di Lombok siap menyukseskan ajang MotoGP Mandalika 2025 yang akan berlangsung pada 3–5 Oktober 2025 di Sirkuit Mandalika, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Sebanyak 116 BTS 4G telah disiapkan untuk menjangkau area strategis, mulai dari Bandara Internasional Lombok hingga kawasan Kuta Mandalika, termasuk sepanjang jalur bypass Bandara–Mandalika.

Khusus di sekitar sirkuit, XLSMART mengoptimalkan teknologi Massive MIMO guna meningkatkan kapasitas data.

Teknologi ini diharapkan mampu menjaga stabilitas internet meski terjadi lonjakan trafik tinggi. Selain itu, dua unit mobile BTS juga disiagakan untuk mengantisipasi kebutuhan tambahan selama ajang berlangsung.

Regional Group Head XLSMART East Region, Dodik Ariyanto, menegaskan komitmen perusahaan dalam mendukung kenyamanan pengunjung.

“Seperti tahun-tahun sebelumnya, XLSMART kembali mengerahkan tim penuh untuk memastikan jaringan kami dalam kondisi prima selama MotoGP berlangsung. Kami ingin memastikan bahwa pengunjung, baik dari dalam negeri maupun mancanegara, dapat menikmati layanan telekomunikasi dan data berkualitas tinggi selama berada di Lombok, terutama di area Sirkuit Mandalika dan sekitarnya. Jaringan kami kini bisa dinikmati oleh pelanggan XL, AXIS, dan Smartfren,” ujarnya.

Dodik menambahkan, lonjakan trafik diprediksi meningkat pesat seiring popularitas MotoGP dan banyaknya penonton internasional yang hadir. Untuk itu, berbagai langkah disiapkan, termasuk mempermudah registrasi kartu dan memperkuat kapasitas BTS di sekitar Mandalika. Saat ini, area sirkuit sudah didukung 46 BTS 4G, meningkat hampir 64 persen dalam dua tahun terakhir.

Head Network Operations XLSMART Region East, Mochamad Irwan Harahap, menambahkan bahwa peningkatan jaringan tidak hanya berfokus pada Mandalika, tetapi juga menjangkau seluruh Lombok. Hingga kini, jaringan 4G XLSMART telah hadir di 598 desa dan kelurahan, 53 kecamatan, serta 5 kabupaten/kota di Pulau Lombok.

Sejumlah destinasi wisata populer juga diperkuat dengan BTS 4G, antara lain 17 BTS di Sembalun, 13 BTS di Gili Trawangan, 28 BTS di Senggigi, serta 64 BTS di Narmada.

Di Kota Mataram sebagai pusat aktivitas, XLSMART mengoperasikan lebih dari 700 BTS, sementara Bandara Internasional Lombok dan Pelabuhan Lembar masing-masing dilayani oleh 9 BTS 4G.

Secara total, jaringan XLSMART di Lombok didukung lebih dari 4.400 BTS, termasuk 2.700 BTS 4G. Sementara itu, di seluruh wilayah NTB terdapat lebih dari 5.700 BTS, mayoritas berbasis 4G.

Selain itu, XLSMART juga memperluas layanan Voice over LTE (VoLTE) yang kini sudah bisa diakses hampir di seluruh Indonesia, termasuk Lombok. Layanan ini memberikan kualitas suara lebih jernih melalui jaringan LTE tanpa perlu kartu SIM khusus.

Dengan jaringan yang kuat, pengunjung MotoGP dapat tetap terhubung untuk berbagi momen, mulai dari suasana balap di Sirkuit Mandalika hingga aktivitas wisata di pantai, gunung, dan desa budaya.

Hadirnya jaringan andal XLSMART diharapkan tidak hanya mendukung kesuksesan MotoGP 2025, tetapi juga memperkuat citra Lombok sebagai destinasi wisata kelas dunia yang terkoneksi secara digital.

Tags: XLSmart Mandalika Mandalika Racing Series 2025

Baca Juga

Pascabencana Lebih dari 95 Persen Layanan XL Smart di Aceh Sudah Pulih, Sumbar Sudah 100 Persen
Pascabencana Lebih dari 95 Persen Layanan XL Smart di Aceh Sudah Pulih, Sumbar Sudah 100 Persen
Karyawan XLSMART Salurkan Bantuan Banjir dan Longsor di Sumatra, Jangkau Aceh hingga Sumatera Utara
Karyawan XLSMART Salurkan Bantuan Banjir dan Longsor di Sumatra, Jangkau Aceh hingga Sumatera Utara
XL Ultra 5G Plus Diluncurkan di Bali, Hadir Juga di Makassar
XL Ultra 5G Plus Diluncurkan di Bali, Hadir Juga di Makassar
XLSMART Percepat Pemulihan Jaringan dan Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Sumatra
XLSMART Percepat Pemulihan Jaringan dan Salurkan Bantuan untuk Korban Banjir di Sumatra
Smartfren Perluas Layanan ke Area Bojonegoro, Tuban, Lamongan, dan Gresik
Smartfren Perluas Layanan ke Area Bojonegoro, Tuban, Lamongan, dan Gresik
XLSMART Raih Apresiasi dari Berbagai Ajang Penghargaan Nasional dan Regional Sepanjang 2025
XLSMART Raih Apresiasi dari Berbagai Ajang Penghargaan Nasional dan Regional Sepanjang 2025

Populer

  • 1
    Hadir dalam Pameran di MaRI, Bukit Baruga Tawarkan Unit Siap Huni dan DP 0 Persen
  • 2
    Panduan Lengkap Cek Bansos Kemensos Online: Cara Mudah Cek Status Bantuan Pakai KTP
  • 3
    Game Murder Mystery dan Animasi Detective Conan Jadi Inspirasi Cara Anak Bunuh Ibu di Medan
  • 4
    Pascabencana Lebih dari 95 Persen Layanan XL Smart di Aceh Sudah Pulih, Sumbar Sudah 100 Persen
  • 5
    Apakah 31 Desember 2025 Libur dan 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Ini Penjelasan Resmi Pemerintah

Ekonomi

  • Harga Emas Antam Hari Ini 31 Desember 2025 Stabil, Rp2.501.000 per Gram
    Harga Emas Antam Hari Ini 31 Desember 2025 Stabil, Rp2.501.000 per Gram
  • IHSG Hari Ini 31 Desember 2025, Ditutup Datar di Level 8.646,94, Menguat Lebih dari 22% Secara Tahunan
    IHSG Hari Ini 31 Desember 2025, Ditutup Datar di Level 8.646,94, Menguat Lebih dari 22% Secara Tahunan
  • Lakukan Sebelum 2025 Berakhir! Aktivasi Akun Coretax DJP Wajib, Ini Panduan Lengkap Syarat, Cara Login, dan Kode Otorisasi
    Lakukan Sebelum 2025 Berakhir! Aktivasi Akun Coretax DJP Wajib, Ini Panduan Lengkap Syarat, Cara Login, dan Kode Otorisasi

Peristiwa

  • Game Murder Mystery dan Animasi Detective Conan Jadi Inspirasi Cara Anak Bunuh Ibu di Medan
    Game Murder Mystery dan Animasi Detective Conan Jadi Inspirasi Cara Anak Bunuh Ibu di Medan
  • Puasa Ramadhan 2026 Tinggal 49 Hari Lagi, Ini Perhitungan Menuju 1 Ramadhan 1447 H
    Puasa Ramadhan 2026 Tinggal 49 Hari Lagi, Ini Perhitungan Menuju 1 Ramadhan 1447 H
  • Puasa Ramadhan 2026 Dimulai 18 Februari, Berikut Jadwal Lengkap 1-30 Ramadhan 1447 H
    Puasa Ramadhan 2026 Dimulai 18 Februari, Berikut Jadwal Lengkap 1-30 Ramadhan 1447 H
  • Beranda
  • Tentang Kami
  • Struktur
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Indeks
© 2024 - 2026 LUMINASIA.ID