Langsung ke konten
DuaSisi
  • HIBURAN
  • RAGAM
  • EKONOMI
  • VIRAL
  • PERISTIWA
  • SULSEL
  • EDUKASI
  • LIFESTYLE
  • OPINI DAN SENI
  • VIDEO
  • MAKASSAR
  • INDEKS
Beranda Ragam

XLSMART Maksimalkan Jaringan 4G untuk MotoGP Mandalika 2025

Kamis, 2 Oktober 2025 18:35
Editor: Ina Maharani
  • Bagikan
XLSMART Maksimalkan Jaringan 4G untuk MotoGP Mandalika 2025

XLSMART Pastikan Jaringan Andal 4G untuk MotoGP Mandalika 2025

LUMINASIA.ID - PT XLSMART Telecom Sejahtera (XLSMART) memastikan jaringan telekomunikasi di Lombok siap menyukseskan ajang MotoGP Mandalika 2025 yang akan berlangsung pada 3–5 Oktober 2025 di Sirkuit Mandalika, Kabupaten Lombok Barat, Nusa Tenggara Barat (NTB).

Sebanyak 116 BTS 4G telah disiapkan untuk menjangkau area strategis, mulai dari Bandara Internasional Lombok hingga kawasan Kuta Mandalika, termasuk sepanjang jalur bypass Bandara–Mandalika.

Khusus di sekitar sirkuit, XLSMART mengoptimalkan teknologi Massive MIMO guna meningkatkan kapasitas data.

Teknologi ini diharapkan mampu menjaga stabilitas internet meski terjadi lonjakan trafik tinggi. Selain itu, dua unit mobile BTS juga disiagakan untuk mengantisipasi kebutuhan tambahan selama ajang berlangsung.

Regional Group Head XLSMART East Region, Dodik Ariyanto, menegaskan komitmen perusahaan dalam mendukung kenyamanan pengunjung.

“Seperti tahun-tahun sebelumnya, XLSMART kembali mengerahkan tim penuh untuk memastikan jaringan kami dalam kondisi prima selama MotoGP berlangsung. Kami ingin memastikan bahwa pengunjung, baik dari dalam negeri maupun mancanegara, dapat menikmati layanan telekomunikasi dan data berkualitas tinggi selama berada di Lombok, terutama di area Sirkuit Mandalika dan sekitarnya. Jaringan kami kini bisa dinikmati oleh pelanggan XL, AXIS, dan Smartfren,” ujarnya.

Dodik menambahkan, lonjakan trafik diprediksi meningkat pesat seiring popularitas MotoGP dan banyaknya penonton internasional yang hadir. Untuk itu, berbagai langkah disiapkan, termasuk mempermudah registrasi kartu dan memperkuat kapasitas BTS di sekitar Mandalika. Saat ini, area sirkuit sudah didukung 46 BTS 4G, meningkat hampir 64 persen dalam dua tahun terakhir.

Head Network Operations XLSMART Region East, Mochamad Irwan Harahap, menambahkan bahwa peningkatan jaringan tidak hanya berfokus pada Mandalika, tetapi juga menjangkau seluruh Lombok. Hingga kini, jaringan 4G XLSMART telah hadir di 598 desa dan kelurahan, 53 kecamatan, serta 5 kabupaten/kota di Pulau Lombok.

Sejumlah destinasi wisata populer juga diperkuat dengan BTS 4G, antara lain 17 BTS di Sembalun, 13 BTS di Gili Trawangan, 28 BTS di Senggigi, serta 64 BTS di Narmada.

Di Kota Mataram sebagai pusat aktivitas, XLSMART mengoperasikan lebih dari 700 BTS, sementara Bandara Internasional Lombok dan Pelabuhan Lembar masing-masing dilayani oleh 9 BTS 4G.

Secara total, jaringan XLSMART di Lombok didukung lebih dari 4.400 BTS, termasuk 2.700 BTS 4G. Sementara itu, di seluruh wilayah NTB terdapat lebih dari 5.700 BTS, mayoritas berbasis 4G.

Selain itu, XLSMART juga memperluas layanan Voice over LTE (VoLTE) yang kini sudah bisa diakses hampir di seluruh Indonesia, termasuk Lombok. Layanan ini memberikan kualitas suara lebih jernih melalui jaringan LTE tanpa perlu kartu SIM khusus.

Dengan jaringan yang kuat, pengunjung MotoGP dapat tetap terhubung untuk berbagi momen, mulai dari suasana balap di Sirkuit Mandalika hingga aktivitas wisata di pantai, gunung, dan desa budaya.

Hadirnya jaringan andal XLSMART diharapkan tidak hanya mendukung kesuksesan MotoGP 2025, tetapi juga memperkuat citra Lombok sebagai destinasi wisata kelas dunia yang terkoneksi secara digital.

Tags: XLSmart Mandalika Mandalika Racing Series 2025

Baca Juga

SMARTFREN Perluas Jaringan 4G LTE ke Bulukumba
SMARTFREN Perluas Jaringan 4G LTE ke Bulukumba
Astra Motor Racing Team Kembali Raih Podium di Mandalika Racing Series Round 4
Astra Motor Racing Team Kembali Raih Podium di Mandalika Racing Series Round 4
Rayakan Hari Bhakti Postel ke-80, Donor Darah Digelar di XLSMART
Rayakan Hari Bhakti Postel ke-80, Donor Darah Digelar di XLSMART
SMAN 2 Raha Juara Regional Sulawesi AXIS Nation Cup 2025, Wakil Sulsel SMAN 16 Makassar Kalah
SMAN 2 Raha Juara Regional Sulawesi AXIS Nation Cup 2025, Wakil Sulsel SMAN 16 Makassar Kalah
SMARTFREN Kini Hadir Lebih Luas: Jangkau Bengkulu, Gorontalo, Kalimantan, hingga NTT
SMARTFREN Kini Hadir Lebih Luas: Jangkau Bengkulu, Gorontalo, Kalimantan, hingga NTT
XLSMART Catat Kinerja Positif di Kuartal II 2025, Pendapatan Tumbuh 22 Persen Jadi Rp 10,50 triliun
XLSMART Catat Kinerja Positif di Kuartal II 2025, Pendapatan Tumbuh 22 Persen Jadi Rp 10,50 triliun

Populer

  • 1
    Hemat Waktu Servis Motor Honda Tanpa Harus Antre Pakai Motorku X, Tinggal Klik Bikin Jadwal
  • 2
    Ular Piton Sepanjang 4 Meter 'Hantui' Rumah Warga Maros, Bersarang di Bawah Lantai
  • 3
    PUANMAKARI Bawa Pertamina Patraniaga Raih Silver Award di SR & PDB Awards 2025
  • 4
    PT Vale Raih Global Supply Chain Excellence Award Berkat Inovasi 0-Hour Truck Rebuild
  • 5
    Hari Pelindo 2025, Pelindo Regional 4 Santuni 1.150 Anak Yatim

Ekonomi

  • SPBU Ingin Dibuat Jadi Pusat Bisnis dan Ekonomi Regional
    SPBU Ingin Dibuat Jadi Pusat Bisnis dan Ekonomi Regional
  • OJK Lantik 6 Pejabat Baru, Ini Daftarnya
    OJK Lantik 6 Pejabat Baru, Ini Daftarnya
  • Ini Daftar 96 Aplikasi Pinjol Resmi OJK Oktober 2025, Legal dan Aman Digunakan
    Ini Daftar 96 Aplikasi Pinjol Resmi OJK Oktober 2025, Legal dan Aman Digunakan

Peristiwa

  • Gerakan Sumbang Buku Diku, Dari Semangat Kemerdekaan, Melawan Lupa, Menumbuhkan Tradisi Membaca
    Gerakan Sumbang Buku Diku, Dari Semangat Kemerdekaan, Melawan Lupa, Menumbuhkan Tradisi Membaca
  • Pelarian Berakhir, AAG Tersangka Investree Rp2,7 Triliun Dibekuk
    Pelarian Berakhir, AAG Tersangka Investree Rp2,7 Triliun Dibekuk
  • VIRAL Skandal Ospek  Unsri, Senior Paksa Maba Saling Cium Sesama Jenis Kelamin,  Ternyata dari Sini Idenya
    VIRAL Skandal Ospek Unsri, Senior Paksa Maba Saling Cium Sesama Jenis Kelamin, Ternyata dari Sini Idenya
  • Beranda
  • Tentang Kami
  • Struktur
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Indeks
© 2024 - 2025 LUMINASIA.ID