LUMINASIA.ID, MAKASSAR - Bagi pencinta kuliner ikan segar, Lesehan Cinta Rasa menjadi salah satu destinasi yang wajib dicoba.
Tempat makan lesehan yang berlokasi di Gontang Barat, pinggir Danau Tanjung Bunga, ini menawarkan suasana santai dengan hembusan angin danau yang sejuk, berpadu dengan aroma ikan bakar yang khas.
Pemilik Lesehan Cinta Rasa, Ratna Dg Singara, Minggu (7/12/2025) mengatakan bahwa ragam menu di warungnya disiapkan untuk memenuhi selera berbagai pelanggan.
Pilihan ikannya pun lengkap, mulai dari ikan laut hingga ikan tawar.
“Kami menawarkan olahan ikan laut dan ikan air tawar. antara lain ada baronang, kakap, kerapu, katambak, nila, cepa, dan lamuru. Ada juga ayam, udang, dan cumi,” jelasnya.
Untuk olahannya, juga bisa dipilih sesuai selra.
“Ikan bisa diolah bakar, goreng, atau di pallumara, tergantung permintaan pembeli,” tambah Ratna.
Sebagai pendamping ada aneka sambal yang pedas nikmat. Mulai dari Sambal colok-colok, sambal cobek, sambal belimbing, hingga racca mangga.
Aneka menu di Lesehan Cinta RasaUntuk minuman ada air putih, es teh, jus alpukat, jus buah naga, jus jeruk, kopi, es teler, dan es kelapa.
Untuk harga, lanju Ratna, beragam sesuai ukuran dan jenisnya.
“Harga ikan mulai Rp15 ribu sampai Rp150 ribu. Kalau udang dan cumi Rp25 ribu,” kata Ratna.
Selain menu satuan, tersedia paket hemat yang jadi favorit pelanggan.
“Harga paket mulai Rp25 ribu sudah termasuk nasi, ikan, dan sayur,” sambungnya.
Suasana makan menjadi nilai tambah yang membuat banyak pelanggan kembali datang.
Berada tepat di tepi danau, pengunjung dapat makan sambil berdantai menikmati pemandangan danau.
Soal lokasi, Ratna menyebut tempatnya memang lebih mudah ditemukan melalui peta digital.
“Alamatnya di Gontang Barat, pinggir Danau Tanjung. Di Maps tinggal cari ‘Lesehan Cinta Rasa’,” ungkapnya.
Lesehan Cinta Rasa juga menerima pesanan nasi dos, reservasi acara, ulang tahun, hingga arisan.

