Langsung ke konten
DuaSisi
jmsi sulsel
  • HIBURAN
  • RAGAM
  • EKONOMI
  • VIRAL
  • PERISTIWA
  • SULSEL
  • EDUKASI
  • LIFESTYLE
  • OPINI DAN SENI
  • VIDEO
  • MAKASSAR
  • INDEKS
Beranda Makassar

Kuota Diskon Tiket Kapal PELNI Terserap 40 Persen dalam 15 Hari, Berkah Musim Liburan Sekolah

Jumat, 20 Juni 2025 21:05
Editor: Maharani
  • Bagikan
Direktur Utama PELNI, Tri Andayani, meninjau fasilitas

LUMINASIA.ID, MAKASSAR - PT Pelayaran Nasional Indonesia (PELNI) mengumumkan bahwa program stimulus ekonomi berupa diskon tarif tiket hingga 50 persen mendapat sambutan positif dari masyarakat. Selama 15 hari pertama pelaksanaan, yaitu dari 5 hingga 20 Juni, kuota diskon tiket yang disiapkan sebesar Rp134 miliar telah terserap hingga 40 persen.

Direktur Utama PELNI, Tri Andayani, mengatakan bahwa stimulus ini membawa dampak signifikan bagi mobilitas masyarakat, khususnya di tengah musim liburan sekolah yang juga bertepatan dengan masa puncak libur lebaran.


Baca: Buruan Tiket PELNI Diskon 50 Persen, Berlaku Hingga 31 Juli 2025

“Periode stimulus ekonomi untuk potongan tarif tiket ini berlangsung hingga 31 Juli, dan ini baru berjalan 15 hari, tetapi kuota tiketnya sudah terserap hingga 40 persen dari total Rp134 miliar. Terlihat sekali bahwa masyarakat sangat terbantu oleh program ini, apalagi bertepatan dengan musim libur sekolah. Jadi ini memang ‘peak season’ liburan sekolah yang terasa seperti momen mudik lebaran,” ungkap Tri Andayani.

Sejak peluncuran stimulus ekonomi ini, jumlah tiket yang terjual untuk perjalanan hingga akhir Juli telah menembus angka 310.000 tiket, naik signifikan dibandingkan periode yang sama tahun 2024 yang hanya sebesar 208.000 tiket.

Peningkatan jumlah penumpang ini juga tidak lepas dari dukungan izin dispensasi dari Kementerian Perhubungan dengan rata-rata sebesar 52 persen. “Kami mengucapkan terima kasih kepada Kementerian Perhubungan yang telah mendukung penuh pelaksanaan stimulus ekonomi ini dengan memberikan izin dispensasi, sehingga masyarakat dapat menikmati perjalanan dengan tarif tiket yang lebih terjangkau,” kata Tri Andayani.

Meski jumlah penumpang tumbuh signifikan, Tri Andayani menekankan bahwa aspek keselamatan tetap menjadi prioritas utama bagi PELNI. “Safety first, selalu. Keselamatan, keamanan, dan kenyamanan adalah tiga hal yang terus kami jaga dalam setiap pelayaran,” tegasnya.

Saat ini, PELNI sebagai Badan Usaha Milik Negara yang bergerak di bidang jasa pelayaran mengoperasikan 25 kapal penumpang yang melayani 511 ruas dengan total 1.359 rute dan menyinggahi 74 pelabuhan.


Baca: Perkuat Integritas Perusahaan, PELNI Gelar Sosialisasi dan Bimbingan Teknis Anti Korupsi

Tak hanya itu, PELNI juga mengoperasikan 30 trayek kapal perintis untuk menjamin aksesibilitas dan mobilitas masyarakat di daerah 3TP (terdepan, terpencil, tertinggal, dan perbatasan), dengan total pelayanan di 230 pelabuhan dan 522 ruas pelayaran.

Selain itu, PELNI juga mengoperasikan 18 kapal rede untuk menjamin konektivitas antar daerah, serta 8 trayek tol laut dan satu trayek khusus untuk pengangkutan kapal ternak guna mendukung kebutuhan logistik dan pemerataan pembangunan daerah di seluruh Indonesia.

Tags: PELNI kapal laut

Baca Juga

Kronologi Lengkap dan Penyebab KM Putri Sakinah Tenggelam di Labuan Bajo, Pelatih Valencia B dan 3 Anaknya Tewas di Perairan Pulau Komodo
Kronologi Lengkap dan Penyebab KM Putri Sakinah Tenggelam di Labuan Bajo, Pelatih Valencia B dan 3 Anaknya Tewas di Perairan Pulau Komodo
Antusiasme Tinggi, Diskon Tiket Kapal PELNI 20 Persen Tersisa 32 Persen
Antusiasme Tinggi, Diskon Tiket Kapal PELNI 20 Persen Tersisa 32 Persen
Standar Keamanan Pangan Diperkuat, PT Pelni Terima Sertifikat HACCP di KM Lambelu
Standar Keamanan Pangan Diperkuat, PT Pelni Terima Sertifikat HACCP di KM Lambelu
Direktur Utama PELNI Tinjau Kesiapan KM Nggapulu Hadapi Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026
Direktur Utama PELNI Tinjau Kesiapan KM Nggapulu Hadapi Angkutan Natal 2025 dan Tahun Baru 2026
Dukung Operasi Kemanusiaan Polri, PELNI Kerahkan KM Egon Angkut 237 Personel dan Logistik ke Sumatera
Dukung Operasi Kemanusiaan Polri, PELNI Kerahkan KM Egon Angkut 237 Personel dan Logistik ke Sumatera
PELNI Berangkatkan 15 Kontainer Bantuan untuk Korban Banjir Sumatra dengan KM Kelud, 32 Kontainer Tunggu Jadwal
PELNI Berangkatkan 15 Kontainer Bantuan untuk Korban Banjir Sumatra dengan KM Kelud, 32 Kontainer Tunggu Jadwal

Populer

  • 1
    Hadir dalam Pameran di MaRI, Bukit Baruga Tawarkan Unit Siap Huni dan DP 0 Persen
  • 2
    Panduan Lengkap Cek Bansos Kemensos Online: Cara Mudah Cek Status Bantuan Pakai KTP
  • 3
    Game Murder Mystery dan Animasi Detective Conan Jadi Inspirasi Cara Anak Bunuh Ibu di Medan
  • 4
    Pascabencana Lebih dari 95 Persen Layanan XL Smart di Aceh Sudah Pulih, Sumbar Sudah 100 Persen
  • 5
    Apakah 31 Desember 2025 Libur dan 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Ini Penjelasan Resmi Pemerintah

Ekonomi

  • Harga Emas Antam Hari Ini 31 Desember 2025 Stabil, Rp2.501.000 per Gram
    Harga Emas Antam Hari Ini 31 Desember 2025 Stabil, Rp2.501.000 per Gram
  • IHSG Hari Ini 31 Desember 2025, Ditutup Datar di Level 8.646,94, Menguat Lebih dari 22% Secara Tahunan
    IHSG Hari Ini 31 Desember 2025, Ditutup Datar di Level 8.646,94, Menguat Lebih dari 22% Secara Tahunan
  • Lakukan Sebelum 2025 Berakhir! Aktivasi Akun Coretax DJP Wajib, Ini Panduan Lengkap Syarat, Cara Login, dan Kode Otorisasi
    Lakukan Sebelum 2025 Berakhir! Aktivasi Akun Coretax DJP Wajib, Ini Panduan Lengkap Syarat, Cara Login, dan Kode Otorisasi

Peristiwa

  • Game Murder Mystery dan Animasi Detective Conan Jadi Inspirasi Cara Anak Bunuh Ibu di Medan
    Game Murder Mystery dan Animasi Detective Conan Jadi Inspirasi Cara Anak Bunuh Ibu di Medan
  • Puasa Ramadhan 2026 Tinggal 49 Hari Lagi, Ini Perhitungan Menuju 1 Ramadhan 1447 H
    Puasa Ramadhan 2026 Tinggal 49 Hari Lagi, Ini Perhitungan Menuju 1 Ramadhan 1447 H
  • Puasa Ramadhan 2026 Dimulai 18 Februari, Berikut Jadwal Lengkap 1-30 Ramadhan 1447 H
    Puasa Ramadhan 2026 Dimulai 18 Februari, Berikut Jadwal Lengkap 1-30 Ramadhan 1447 H
  • Beranda
  • Tentang Kami
  • Struktur
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Indeks
© 2024 - 2026 LUMINASIA.ID