Langsung ke konten
DuaSisi
jmsi sulsel
  • HIBURAN
  • RAGAM
  • EKONOMI
  • VIRAL
  • PERISTIWA
  • SULSEL
  • EDUKASI
  • LIFESTYLE
  • OPINI DAN SENI
  • VIDEO
  • MAKASSAR
  • INDEKS
Beranda Peristiwa

Donald Trump Ancam Harvard Tak Bisa Terima Mahasiswa Asing

Kamis, 17 April 2025 18:59
Editor: Admin
  • Bagikan
Donald Trump di Gedung Putih (AFP/Jim Watsons)

Luminasia, Internasional – Pemerintahan Donald Trump kembali melontarkan ancaman, kali ini kepada Universitas Harvard, yang terancam tak bisa lagi menerima mahasiswa asing jika tidak memenuhi tuntutan dari pemerintah.

Menurut laporan Kompas.com, Departemen Keamanan Dalam Negeri Amerika Serikat (DHS) menyampaikan bahwa Harvard bisa kehilangan izin untuk mendaftarkan mahasiswa internasional apabila tidak menyerahkan data terkait sejumlah pemegang visa.

Pernyataan tersebut merupakan langkah lanjutan dalam ketegangan antara pemerintah AS dan institusi pendidikan ternama yang telah melahirkan 162 peraih Nobel itu.

Pada Rabu (16/4/2025), Menteri Keamanan Dalam Negeri AS, Kristi Noem, juga mengumumkan penghentian dua hibah DHS untuk Harvard senilai lebih dari 2,7 juta dolar AS.

Noem menyatakan telah mengirim surat kepada pihak universitas untuk meminta informasi tentang dugaan "aktivitas ilegal dan kekerasan" yang dilakukan oleh mahasiswa asing pemegang visa di Harvard, dengan tenggat waktu hingga 30 April.

“Jika Harvard gagal membuktikan bahwa mereka telah sepenuhnya mematuhi kewajiban pelaporan, maka universitas tersebut akan kehilangan hak menerima mahasiswa asing,” ujar Noem dalam pernyataan yang dikutip dari Reuters.

Pihak Harvard melalui juru bicaranya menyatakan bahwa mereka telah menerima surat dari Noem mengenai pencabutan hibah serta permintaan data mahasiswa asing.

Juru bicara tersebut menegaskan bahwa Harvard tetap berpegang pada komitmennya sejak awal pekan untuk mempertahankan independensi serta hak-hak konstitusionalnya.

Pemerintahan Presiden Trump juga sebelumnya telah mengancam pemotongan dana federal kepada kampus-kampus yang menyuarakan dukungan terhadap Palestina, sebagai respons atas serangan Israel ke Gaza yang dimulai pada Oktober 2023.

Tags: Amerika Serikat Trump

Baca Juga

Super Flu Menjadi Alarm Dunia: Varian Baru Influenza A Lebih Berat, Kasus Naik Tajam di AS
Super Flu Menjadi Alarm Dunia: Varian Baru Influenza A Lebih Berat, Kasus Naik Tajam di AS
Serangan Amerika Serikat ke Iran Picu Pernyataan Perang Terbuka, Ini Kronologisnya
Serangan Amerika Serikat ke Iran Picu Pernyataan Perang Terbuka, Ini Kronologisnya
China Tegaskan Negara Lain Jangan Membuat Kesepakatan dengan AS yang Rugikan Negaranya
China Tegaskan Negara Lain Jangan Membuat Kesepakatan dengan AS yang Rugikan Negaranya
Hari ini Pesawat Boeing Kedua dipulangkan China ke AS, Buntut Perang Dagang yang Memanas
Hari ini Pesawat Boeing Kedua dipulangkan China ke AS, Buntut Perang Dagang yang Memanas
China Tegaskan Akan Balas Negara-Negara yang Bekerjasama dengan AS untuk Blokade Tarif China
China Tegaskan Akan Balas Negara-Negara yang Bekerjasama dengan AS untuk Blokade Tarif China
Pesawat Boeing Buatan AS Dikembalikan China Buntut Perang Tarif Impor
Pesawat Boeing Buatan AS Dikembalikan China Buntut Perang Tarif Impor

Populer

  • 1
    Hadir dalam Pameran di MaRI, Bukit Baruga Tawarkan Unit Siap Huni dan DP 0 Persen
  • 2
    Panduan Lengkap Cek Bansos Kemensos Online: Cara Mudah Cek Status Bantuan Pakai KTP
  • 3
    Game Murder Mystery dan Animasi Detective Conan Jadi Inspirasi Cara Anak Bunuh Ibu di Medan
  • 4
    Pascabencana Lebih dari 95 Persen Layanan XL Smart di Aceh Sudah Pulih, Sumbar Sudah 100 Persen
  • 5
    Apakah 31 Desember 2025 Libur dan 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Ini Penjelasan Resmi Pemerintah

Ekonomi

  • Harga Emas Antam Hari Ini 31 Desember 2025 Stabil, Rp2.501.000 per Gram
    Harga Emas Antam Hari Ini 31 Desember 2025 Stabil, Rp2.501.000 per Gram
  • IHSG Hari Ini 31 Desember 2025, Ditutup Datar di Level 8.646,94, Menguat Lebih dari 22% Secara Tahunan
    IHSG Hari Ini 31 Desember 2025, Ditutup Datar di Level 8.646,94, Menguat Lebih dari 22% Secara Tahunan
  • Lakukan Sebelum 2025 Berakhir! Aktivasi Akun Coretax DJP Wajib, Ini Panduan Lengkap Syarat, Cara Login, dan Kode Otorisasi
    Lakukan Sebelum 2025 Berakhir! Aktivasi Akun Coretax DJP Wajib, Ini Panduan Lengkap Syarat, Cara Login, dan Kode Otorisasi

Peristiwa

  • Game Murder Mystery dan Animasi Detective Conan Jadi Inspirasi Cara Anak Bunuh Ibu di Medan
    Game Murder Mystery dan Animasi Detective Conan Jadi Inspirasi Cara Anak Bunuh Ibu di Medan
  • Puasa Ramadhan 2026 Tinggal 49 Hari Lagi, Ini Perhitungan Menuju 1 Ramadhan 1447 H
    Puasa Ramadhan 2026 Tinggal 49 Hari Lagi, Ini Perhitungan Menuju 1 Ramadhan 1447 H
  • Puasa Ramadhan 2026 Dimulai 18 Februari, Berikut Jadwal Lengkap 1-30 Ramadhan 1447 H
    Puasa Ramadhan 2026 Dimulai 18 Februari, Berikut Jadwal Lengkap 1-30 Ramadhan 1447 H
  • Beranda
  • Tentang Kami
  • Struktur
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Indeks
© 2024 - 2026 LUMINASIA.ID