Langsung ke konten
DuaSisi
jmsi sulsel
  • HIBURAN
  • RAGAM
  • EKONOMI
  • VIRAL
  • PERISTIWA
  • SULSEL
  • EDUKASI
  • LIFESTYLE
  • OPINI DAN SENI
  • VIDEO
  • MAKASSAR
  • INDEKS
Beranda Lifestyle

Swiss-Belinn Panakkukang Hadirkan Budaya Timur Indonesia di Malam Tahun Baru 2026: Papua, Toraja, Ambon dan Flores

Selasa, 2 Desember 2025 20:16
Editor: Ina Maharani
  • Bagikan
Swiss-Belinn Panakkukang Makassar kembali menghadirkan konsep perayaan malam tahun baru dengan tema budaya nusantara. Untuk menyambut Tahun Baru 2026, hotel mengusung kolaborasi dekorasi etnik Papua, Toraja, Ambon, dan Flores sebagai daya tarik utama bagi para tamu.

LUMINASIA.ID - Hotel Swiss-Belinn Panakkukang Makassar menghadirkan konsep perayaan malam tahun baru dengan tema budaya nusantara, Pesona Timur Indonesia.

Untuk menyambut Tahun Baru 2026, hotel yang berlokasi di Jl Adhyaksa, Makassar, ini mengusung kolaborasi dekorasi etnik khas budaya timur Indonesia, yakni Papua, Toraja, Ambon, dan Flores.

Marketing Communication Executive Swiss-Belinn Panakkukang Makassar, Ikhtiara Mahreta, dalam konfrensi pers Selasa (2/12/12025) mengatakan tema tahun ini dirancang untuk menonjolkan keberagaman budaya Indonesia.

“Ada Papua yang ingin kita tampilkan di dekorasi dan bentuk kegiatan tahun ini. Kami kolaborasikan beberapa etnik seperti Toraja, Papua, dan Ambon, khususnya di area depan atau meeting hall,” ujarnya.

Ia menambahkan bahwa elemen budaya Flores juga turut dihadirkan untuk memperkaya tampilan visual acara.

Sementara Assistant Food and Beverage Manager Swiss-Belinn Panakkukang Makassar, Dandi, menjelaskan bahwa area Plaza yang sebelumnya menjadi lokasi utama acara kini sepenuhnya dialihkan menjadi area food island.

“Untuk tahun ini area Plaza itu kami khususkan menjadi area makanan. Konsepnya berbeda dengan tahun lalu karena acara inti dipusatkan di ballroom,” katanya.

“Tahun ini akan indoor di ballroom, dari jenis makanannya banyak varian, mulai dari appetizer, main course, dan dessert," ujarnya.

Ia juga menambahkan, “Nasi goreng kambing juga ada karena menu varian kambing akan ada semua.”

Selain itu, pihak hotel menyediakan area bermain khusus anak di foyer ballroom.

“Kami sediakan playstation dan beberapa jenis permainan untuk anak-anak bayi hingga balita. Jadi kalau ada tamu yang membawa keluarga, anak-anak tetap bisa bermain dengan nyaman,” jelasnya.

Dandi, mengungkapkan bahwa perubahan konsep tidak hanya pada dekorasi, tetapi juga pada tata letak acara dan varian hidangan.

“Perbedaan terbesar tahun ini adalah pengajiannya berada di indoor, yaitu di ballroom. Makanannya jauh lebih banyak variasinya, mulai dari appetizer, main course, sampai dessert,” ujarnya.

Dandi turut mengumumkan harga paket yang ditawarkan.

“Untuk dinner only, harganya Rp198.000 per orang. Kalau ingin termasuk kamar, kami siapkan paket Rp1.250.000 per malam,” jelasnya.

Sementara itu, Chef Jumardi memastikan berbagai hidangan yang disiapkan akan memberikan pengalaman kuliner lebih lengkap, termasuk sajian pizza yang dapat langsung dicicipi tamu selama sesi preview.

“Pizza yang akan kami tampilkan nanti adalah American pizza, bukan Italian. American pizza lebih cocok untuk mayoritas selera tamu,” ungkapnya.

Ia juga mempersilakan tamu memberikan masukan secara langsung.

“Silakan dicoba dan kalau ada yang kurang cocok bisa disampaikan langsung. Jangan diberitakan,” ujarnya sambil bercanda. “Kalau pizzanya terlalu asin, bilang saja chef-nya mau kawin lagi,” sambungnya disambut tawa tamu undangan.

Chef Jumardi menegaskan bahwa setiap masukan akan segera ditindaklanjuti selama proses persiapan masih berlangsung. “Selama saya masih di sini, semua preferensi rasa tamu bisa kita sesuaikan. Masukan dari 4–5 orang saja sudah cukup untuk jadi catatan kami,” katanya.

Dengan dominasi dekorasi budaya Nusantara, area kuliner tematik, ruang bermain anak, dan paket santap malam yang lebih variatif, Swiss-Belinn Panakkukang Makassar menargetkan pengalaman malam tahun baru yang lebih meriah, inklusif, dan ramah keluarga.

Tags: Tahun Baru 2026 Paket Tahun Baru malam tahun baru Swiss-Belinn Panakkukang

Baca Juga

IHSG Hari Ini 31 Desember 2025, Ditutup Datar di Level 8.646,94, Menguat Lebih dari 22% Secara Tahunan
IHSG Hari Ini 31 Desember 2025, Ditutup Datar di Level 8.646,94, Menguat Lebih dari 22% Secara Tahunan
Tahun 2026 Milik Shio Kuda Api 2026, Ini 6 Shio yang Paling Cuan, Ditambah Pembacaan Shio
Tahun 2026 Milik Shio Kuda Api 2026, Ini 6 Shio yang Paling Cuan, Ditambah Pembacaan Shio
50 Inspirasi Resolusi Tahun 2026 untuk Meningkatkan Kualitas Hidup
50 Inspirasi Resolusi Tahun 2026 untuk Meningkatkan Kualitas Hidup
50 Inspirasi Ucapan Selamat Tahun Baru, Segera Kirim ke Keluarga dan Teman Anda Tepat Pergantian Tahun
50 Inspirasi Ucapan Selamat Tahun Baru, Segera Kirim ke Keluarga dan Teman Anda Tepat Pergantian Tahun
Ini Contoh Doa Ahir Tahun dan Awal Tahun dan Khotbah untuk untuk Ibadah Kristen Protestan
Ini Contoh Doa Ahir Tahun dan Awal Tahun dan Khotbah untuk untuk Ibadah Kristen Protestan
Jumlah Hari di Tahun 2025 dan Rangkaian Peristiwa Penting Nasional
Jumlah Hari di Tahun 2025 dan Rangkaian Peristiwa Penting Nasional

Populer

  • 1
    Hadir dalam Pameran di MaRI, Bukit Baruga Tawarkan Unit Siap Huni dan DP 0 Persen
  • 2
    Panduan Lengkap Cek Bansos Kemensos Online: Cara Mudah Cek Status Bantuan Pakai KTP
  • 3
    Game Murder Mystery dan Animasi Detective Conan Jadi Inspirasi Cara Anak Bunuh Ibu di Medan
  • 4
    Pascabencana Lebih dari 95 Persen Layanan XL Smart di Aceh Sudah Pulih, Sumbar Sudah 100 Persen
  • 5
    Apakah 31 Desember 2025 Libur dan 2 Januari 2026 Cuti Bersama? Ini Penjelasan Resmi Pemerintah

Ekonomi

  • Harga Emas Antam Hari Ini 31 Desember 2025 Stabil, Rp2.501.000 per Gram
    Harga Emas Antam Hari Ini 31 Desember 2025 Stabil, Rp2.501.000 per Gram
  • IHSG Hari Ini 31 Desember 2025, Ditutup Datar di Level 8.646,94, Menguat Lebih dari 22% Secara Tahunan
    IHSG Hari Ini 31 Desember 2025, Ditutup Datar di Level 8.646,94, Menguat Lebih dari 22% Secara Tahunan
  • Lakukan Sebelum 2025 Berakhir! Aktivasi Akun Coretax DJP Wajib, Ini Panduan Lengkap Syarat, Cara Login, dan Kode Otorisasi
    Lakukan Sebelum 2025 Berakhir! Aktivasi Akun Coretax DJP Wajib, Ini Panduan Lengkap Syarat, Cara Login, dan Kode Otorisasi

Peristiwa

  • Game Murder Mystery dan Animasi Detective Conan Jadi Inspirasi Cara Anak Bunuh Ibu di Medan
    Game Murder Mystery dan Animasi Detective Conan Jadi Inspirasi Cara Anak Bunuh Ibu di Medan
  • Puasa Ramadhan 2026 Tinggal 49 Hari Lagi, Ini Perhitungan Menuju 1 Ramadhan 1447 H
    Puasa Ramadhan 2026 Tinggal 49 Hari Lagi, Ini Perhitungan Menuju 1 Ramadhan 1447 H
  • Puasa Ramadhan 2026 Dimulai 18 Februari, Berikut Jadwal Lengkap 1-30 Ramadhan 1447 H
    Puasa Ramadhan 2026 Dimulai 18 Februari, Berikut Jadwal Lengkap 1-30 Ramadhan 1447 H
  • Beranda
  • Tentang Kami
  • Struktur
  • Kontak
  • Pedoman Media Siber
  • Disclaimer
  • Indeks
© 2024 - 2026 LUMINASIA.ID